23 September 2024   48 kali  
Cakup Pemilih Pemula, Dukcapil Sasar 2 Sekolah di Jatiroto
Cakup Pemilih Pemula, Dukcapil Sasar 2 Sekolah di Jatiroto

Dalam rangka tuntaskan Perekaman dan Pencetakan Ktp-El pemilih pemula pada Gelaran Pemilukada Tahun 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Lumajang menerjunkan Tim Reaksi Cepat Pelayanan (RCP) ke 2 sekolah yakni, SMKS Muhammadiyah dan SMAN 1 Jatiroto, Senin (23/9).

Setelah dirasa cukup berhasil pada Pemilu beberapa waktu yang lalu, dukcapil kembali menggelar program kegiatan berupa Jemput Bola Perekaman Ktp bagi siswa-siswi calon pemilih pemula pada Pemilukada yang akan datang ke sekolah-sekolah se Kabupaten Lumajang. Kasi Pendaftaran Penduduk, Baktiyar dalam kegiatan di Jatiroto hari ini mengatakan, dukcapil dalam hal ini berkomitmen penuh mendukung kesuksesan penyelenggaraan Pemilukada Tahun 2024. Untuk itu kami mendatangi sekolah-sekolah yang siswa-siswinya sudah memenuhi kriteria sebagai calon pemilih agar segera dilakukan proses perekaman ktp supaya nantinya dapat memiliki hak suara di bilik tps. Hampir seluruh SMA/SMK/MA di Lumajang ini menerapkan full day school dan tidak punya cukup waktu untuk perekaman ktp, jadi kita sambangi dan jadwalkan per hari 2 sekolah.

Senada dengan baktiyar, Kepala SMKS Muhammadiyah Jatiroto, Soeprajogi sangat mendukung kegiatan tersebut. Hal ini merupakan bentuk perhatian serta kepedulian pemerintah terhadap siswa guna pemenuhan ber-ktp. Saya sangat antusias dan banyak terima kasih kepada Tim RCP di sekolah kami hari ini, tandasnya.

Ditemui terpisah Sekcam Jatiroto, Adiarto Hendro Setiawan juga turut mengapresiasi serta mendukung penuh jemput bola ini. Di saat yang bersamaan kebetulan perangkat perekaman ktp kami di kecamatan sedang mengalami kerusakan, jadi tidak dapat mengcover proses perekaman ktp sebagaimana mestinya, tutupnya.

Selain perekaman ktp, hari ini juga diselenggarakan secara bersamaan yaitu proses aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) dan laporan yang diterima sedikitnya sudah terjaring masing-masing 50 siswa perekaman ktp dan aktivasi IKD pada 2 sekolah tersebut.

Banyak Dibaca
PEMBINAAN SATUAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT DESA KALIBOTO LOR
07 September 2023 658 kali Baca...

APEL GABUNGAN PERSIAPAN PIKADES SERENTAK TAHUN 2019 DI KECAMATAN JATIROTO
17 Desember 2019 602 kali Baca...

KEGIATAN WORLD CLEAN UP DAY INDONESIA (WCDI) TAHUN 2020
25 September 2020 593 kali Baca...

Monitoring "PUPUK BERSUBSIDI" Kecamatan Jatiroto
22 Januari 2020 551 kali Baca...

Labelisasi "Keluarga Miskin" bagi penerima PKH Kecamatan Jatiroto
13 Januari 2020 498 kali Baca...

JEMPUT BOLA PELAYANAN TERPADU DI DESA SE KECAMATAN JATIROTO
11 Februari 2020 436 kali Baca...
MUSRENBANGCAM Kecamatan Jatiroto
28 Januari 2020 370 kali Baca...
APEL RUTIN HARI SENIN KECAMATAN JATIROTO
24 Juli 2023 190 kali Baca...
LATIHAN PERDANA PASKIBRA KECAMATAN JATIROTO TAHUN 2023
20 Juli 2023 166 kali Baca...
2 SISWA SMAN 1 JATIROTO RAIH PRESTASI DALAM KEJURKAB PENCAK SILAT
09 Agustus 2024 75 kali Baca...
Bimbingan Teknis Implementasi Aplikasi E-PAKET
31 Juli 2024 61 kali Baca...
Jadi Pintar Bareng Kominfo Newsroom
01 Agustus 2024 60 kali Baca...
PISAH SAMBUT KAPOLSEK JATIROTO
02 September 2024 53 kali Baca...
SERAH TERIMA MAHASISWA KKN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER
05 Agustus 2024 52 kali Baca...
Rakor Bersama Desa-desa Dengan Inspektorat Secara Daring
31 Juli 2024 49 kali Baca...
Cakup Pemilih Pemula, Dukcapil Sasar 2 Sekolah di Jatiroto
23 September 2024 48 kali Baca...
KEJURNAS PENCAK ORGANISASI 2024, 2 PESILAT JATIROTO SABET MEDALI EMAS
01 September 2024 45 kali Baca...
Facebook
Lokasi Kecamatan

HUBUNGI KAMI :

Kecamatan Jatiroto
Jalan Gajah Mada No.2 Jatiroto
0334-321465
kec_jatiroto@lumajangkab.go.id



STATISTIK PENGUNJUNG :

Hari ini : 1
Bulan ini : 6.035
Total Pengunjung : 56.862